Keunggulan Produk
Rasakan Sensasi Monitor Super Cepat
Asus ROG Swift PG258Q adalah sebuah monitor gaming yang mengutamakan performa kecepatan. Hal tersebut membuat monitor ini menjadi sebuah pilihan ideal untuk kebutuhan eSports dan game yang menuntut aksi super cepat. Monitor beresolusi Full HD ini merupakan monitor tercepat dengan refresh rate natif 240Hz, kecepatan respon 1ms, dan disertai dengan teknologi Nvidia G-Sync untuk dapat menyajikan gameplay yang luar biasa mulus dan visualisasi yang sangat realistis. Di atas semua itu, monitor ini hadir dalam desain khas dari seri ROG yang akan memberikan kesan bahwa monitor ini bukanlah sebuah monitor biasa.
Monitor dengan Refresh Rate Luar Biasa
Refresh rate yang dimiliki oleh monitor PG258Q ini sangatlah mengagumkan yakni 240Hz. Nilai tersebut memungkinkannya untuk dapat menampilkan gerakan cepat dengan lebih baik apabila dibandingkan dengan monitor standar 120Hz. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan pengalaman visualisasi gaming yang sangat mulus serta memberikan Anda sebuah keunggulan dalam sejumlah jenis game seperti FPS (First Person Shooter), racing, RTS (Real Time Strategy) dan lain sebagainya.
Dilengkapi dengan Teknologi Nvidia G-Sync
Tingkat refresh rate yang sangat luar biasa tersebut kemudian digabungkan dengan teknologi mutakhir Nvidia G-Sync untuk dapat menghasilkan pengalaman gaming termulus, tercepat, dan paling menakjubkan. G-Sync bertugas untuk menyingkronkan refresh rate monitor ini terhadap kartu grafis GeForce GTX pada PC ata laptop Anda untuk dapat menyingkirkan screen-tearing dan untuk meminimalisir display-stutter. Sebagai tambahan terdapat pula teknologi Ultra Low Motion Blur (ULMB) untuk membuat objek dalam gerak tampak lebih tajam, sehingga gameplay bisa menjadi lebih mulus dan responsif.
Kecepatan Respon Super Hanya 1MS
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa PG258Q merupakan salah satu monitor tercepat di kelasnya. Hal tersebut didukung oleh kecepatan respon 1ms gray-to-gray untuk dapat menyingkirkan smearing dan motion blur dengan sempurna. Kecepatan tersebut juga akan memberikan banyak keuntungan pada beberapa jenis game terutama yang menuntut kecepatan sehingga Anda dapat bereaksi layaknya seorang profesional baik itu ketika menikung dengan mobil balap, ataupun membidik musuh secara tepat sasaran.
Teknologi GameVisual dengan Enam Mode
Teknologi ini memiliki enam preset mode display untuk mengoptimalkan visualisasi dari setiap konten yang berbeda. Sebagai contoh, mode sRGB memberikan pengaturan ideal untuk melihat-lihat foto, mode Scenery menyajikan tingkat kecerahan yang hebat dan juga gradasi kontras yang lebih banyak, mode Racing meminimalisir lag input membuatnya ideal untuk permainan balap, mode Cinema meningkatkan saturasi warna dan kontras untuk hasil visual yang jelas dan nyata, mode RTS/RPG meningkatkan saturasi warna dan ketajaman kontras untuk memberikan Anda visual yang detil dengan warna yang lebih cerah, dan mode FPS dengan pengaturan kontras yang tinggi untuk meningkatkan visibilitas meskipun dalam adegan in-game yang gelap agar Anda dapat melihat musuh dengan jelas.
Teknologi Ultra Low Blue Light dan Flicker Free
PG258Q juga menghadirkan filter Asus Ultra Low Blue Light yang akan memberikan perlindungan pada mata Anda dari cahaya biru yang berbahaya. Anda dapat dengan mudah mengakses dan memilih antara empat pengaturan filter berbeda langsung dari layar. Selain itu terdapat pula teknologi Flicker-Free yang meminimalisir flicker agar Anda lebih nyaman dan juga mengurangi rasa lelah yang dialami oleh mata Anda ketika bermain game dalam waktu yang cukup lama.
ERGONOMIC ADJUSTABLE STAND
Spesifikasi
Dot Pitch | 0.2832 x 0.2802 mm |
Display Type | LED Widescreen |
Input Connector | HDMI, DisplayPort |
Horizontal View Angle | 170° |
Resolusi | 1920 x 1080 |
Brightness | 400 |
Rasio Aspek | 16 : 9 |
Voltase Rata-Rata | 100 - 240 VAC, 50/60Hz |
Teknologi Layar | TN Panel |
Viewable Size | 62.23 cm |
Konsumsi Daya | 65 W |
Ukuran Layar | 24.5" |
Lain-lain |
|
Fitur |
|
Vertical View Angle | 160º |
Waktu Respon | 1ms (GTG) |
Rasio Kontras | 1000:1 |