Xiaomi Luncurkan Mi TV Master dengan Layar 65 Inch 4K OLED
Xiaomi dikabarkan baru saja meluncurkan smart TV terbaru yaitu Mi TV Master yang ditujukan untuk pasar premium. Smart TV ini mempunyai layar 65″ resolusi 4K dan menggunakan panel OLED dengan refresh rate 120 Hz dengan mode latensi rendah otomatis dimana dapat turun hingga 1 ms. Panel memiliki color gamut 98.5% DCI-P3 dengan brightness 1000 nits, mengusung 178 derajat viewing angle serta dukungan Dolby Vision.
Mi TV Master mengusung desain mewah dan memiliki bezel hanya 4.6 mm dan rasio screen-to-body sebesar 98.8% sehingga dimensinya sangat tipis. TV Master ini dilengkapi dengan tata suara dengan speaker 12.5W pada bagian sisi kiri dan dua surround speaker 10W pada bagian sisi kanan, serta subwoofer 20W 50 Hz ultra-low frequency. Audio dari Mi TV Master sendiri didukung dengan Dolby Audio, DTS Audio, serta terdapat 4 mic untuk kontrol asisten virtual Xiaomi yang bernama Xiao Ai.
Mi TV Master menggunakan SoC dari MediaTek MT9650 dengan GPU Mali-G52 MC1, memori 3GB dengan memory penyimpanan 32 GB. Selain itu, TV Master juga dilengkapi dengan konektor 3x HDMI, 2 USB, S/PDIF, LAN, serta konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac di 2.4 GHz and 5 GHz, dan Bluetooth 5.0.
Leave a Reply