Acer Swift X 14 adalah laptop AI perdana dari Acer yang menurut kami sangat cocok untuk para content creator. Di samping tenaga yang kencang, kinerja juga lebih efisien berkat bantuan Intel AI Boost. Banyak pekerjaan bisa diselesaikan lebih cepat. Multitasking lebih mudah berkat kecepatan dan respon yang sulit ditandingi laptop biasa. Kombinasi perangkat keras dan lunak khusus menangani tugas AI dan Machine Learning (Baca Selengkapnya).
Acer Swift X 14 adalah salah satu produk komputer terbaru yang dilengkapi prosesor dengan CPU, GPU, dan NPU yang memungkinkannya menjalankan tugas AI yang luas. PC AI dari Acer dilengkapi banyak fitur berbasis AI untuk tingkatkan produktivitas dan interaksi. NVIDIA RTX yang cocok untuk AI bisa jalankan lebih dari 100 aplikasi kreatif, seperti: Adobe Creative Cloud, Blender, Blackmagic Davinci Resolve, OBS Studio, dan lainnya.
Harga Laptop AI Acer Swift X 14 Terbaru
Acer Swift X 14 AI Laptop tersedia dalam 2 varian. Keduanya sama-sama ditenagai prosesor Intel Core Ultra 7 155H yang didukung NPU Intel AI Boost. Yang berbeda adalah GPU yang digunakan ada yang NVIDIA GeForce RTX 4050 dan 4060. Untuk varian NX.KR7SN.001 dengan NVIDIA RTX 4050 dijual dengan harga Rp 24.999.000. Lalu, untuk laptop varian NX.KR8SN.001 dengan NVIDIA RTX 4060 dijual dengan harga Rp 26.999.000.
Spesifikasi Laptop AI Acer Swift X 14
Berikut ini perbandingan spesifikasi laptop AI Acer Swift X 14 dan harga terbarunya.
Acer Swift X 14 | ||
SFX14-72G KR7SN | SFX14-72G KR8SN | |
Sistem Operasi | Windows 11 Home | Windows 11 Home |
Prosesor | Intel Core Ultra 7 155H, 16-Core clock up to 4.8 GHz (24MB Cache) | Intel Core Ultra 7 155H, 16-Core clock up to 4.8 GHz (24MB Cache) |
Graphics | NVIDIA GeForce RTX 4050 6GB | NVIDIA GeForce RTX 4060 8GB |
RAM | 32GB LPDDR5X | 32GB LPDDR5X |
Storage | 1 TB SSD PCIe M.2 NVMe | 1 TB SSD PCIe M.2 NVMe |
Layar | OLED 14.5 inci, WQXGA+ 2880 x 1800 piksel, 16:10, 120Hz | OLED 14.5 inci, WQXGA+ 2880 x 1800 piksel, 16:10, 120Hz |
Webcam | FHD AI Camera | FHD AI Camera |
Baterai | Li-Ion 76 Wh up to 12 Jam | Li-Ion 76 Wh up to 13 Jam |
Power Supply | 100W | 100W |
Konektivitas | WiFi IEEE 802.11ax, HDMI, USB 3.2 Type A, Port USB 4 | |
Dimensi | 322.8 x 228.1 x 17.9 mm | |
Berat | 1.5 kg | |
Harga | Rp 24.999.000 | Rp 26.999.000 |
*Catatan: harga bisa berubah sewaktu-waktu.
Fitur AI untuk Kinerja yang Optimal
Laptop AI Acer Swift X 14 ditenagai prosesor Intel Core Ultra dengan NPU Intel AI Boost. PC AI ini bisa jalankan ratusan aplikasi AI dan aplikasi yang haus performa seperti Stable Diffusion secara lokal. Untuk menjalankan program AI Copilot dari Windows 11, Anda bisa akses cepat melalui tombol khusus di keyboard. Selesaikan pekerjaan lebih cepat dengan bantuan AI.
Laptop dengan AI Acer Swift X 14 memiliki fitur AI bawaan khas Acer. Fitur Acer PurifiedView dapat mengaburkan latar belakang secara otomatis saat melakukan panggilan video. Koreksi visual dan peningkatan juga dijalankan otomatis untuk mendapat hasil terbaik saat video conference. Fitur Acer PurifiedVoice 2.0 berfungsi meredam suara bising saat melakukan panggilan video.
Layar yang Cocok untuk Creator Profesional
Menurut kami, laptop Acer Swift X 14 adalah laptop AI yang bagus untuk content creator. Alasan yang pertama adalah layarnya memiliki resolusi 2.8K dengan Refresh Rate 120Hz. Jenis layar OLED bisa menampilkan warna cerah dan hitam pekat. Layar dengan Calman Verified memiliki akurasi warna yang luar biasa dan fleksibilitas saat beralih antara profil warna. Ditambah lagi, rasio 16:10 sangat memanjakan mata para content creator.
Layar Swift X 14 dapat menampilkan warna paling akurat, hidup, dan nyata. Gamut warna DCI-P3 100%, Delta E<2, dan kalibrasi diverifikasi Calman menghadirkan akurasi warna kualitas sinema yang profesional. Rasio kontras 1.000.000:1 dan kecerahan maksimal 500 nit ada di layar dengan sertifikat VESA DisplayHDR True Black 500 ini. Layar EyeSafe 2.0 bersertifikat TÜV Rheinland mengurangi mata lelah saat menatap layar dalam waktu lama.
Kombinasi Hebat Intel Core Ultra dan NVIDIA RTX
Prosesor Intel Core Ultra 7 di dalam laptop memiliki NPU Intel AI Boost. Nyawa dari AI memungkinkan laptop dan PC dengan AI bisa menjalankan tugas multitasking dengan cepat. Respon juga lebih cepat dengan dukungan RAM 32GB LPDDR5X-6400 DRAM. Kapasitas penyimpanan internal hingga 1TB berjenis SSD PCI generasi ke-4 mampu berikan kecepatan yang Anda butuhkan dengan aplikasi kelas berat.
Kehebatan AI di laptop Acer terbaru ini tidak berhenti di prosesor. Grafis NVIDIA GeForce RTX 40 dilengkapi switch MUX. Laptop ini sudah divalidasi oleh NVIDIA Studio untuk para content creator. Juga ada terinstal Driver Studio dan berbagai fitur AI eksklusif. Kinerjanya disempurnakan oleh DLSS 3.5 dengan Ray Reconstruction berkemampuan AI untuk menunjang aplikasi terbaru saat ini.
Driver NVIDIA Studio memiliki stabilitas maksimal untuk menjalankan tools kreatif NVIDIA AI seperti Canvas, Omniverse, dan Broadcast. Lebih dari 100 aplikasi kreatif sudah didukung oleh grafik NVIDIA RTX terbaru. RTX bisa mempercepat kinerja aplikasi content creator, seperti: Adobe Creative Cloud, Blender, Blackmagic Davinci Resolve, OBS Studio, dan lainnya. Termasuk juga ada dukungan teknologi terbaru seperti DLSS dan OptiX.
Beli Laptop AI Acer Swift X 14 Terbaru
Di Bhinneka, Anda bisa mendapatkan laptop AI terbaru Acer dengan penawaran harga terbaik. Acer Swift X 14 dengan prosesor Intel Core Ultra dan NVIDIA RTX 40 dapat meningkatkan produktivitas Anda selama bekerja. Akses fitur AI lebih mudah dengan tombol Copilot pada keyboard. Copilot AI dari Windows membantu pekerjaan Anda selesai lebih cepat. Beli laptop AI Acer di Bhinneka.