X

6 Cara Jualan di Instagram Biar Makin Laris di Tahun 2024

Instagram adalah salah satu platform media sosial yang sering dipakai untuk jualan. Cara jualan di Instagram yang paling lumrah adalah dengan menyewa jasa influencer. Namun selain cara ini, tentu ada beberapa cara jualan di Instagram yang perlu Anda terapkan supaya penjualan meningkat dan profit yang didapat lebih maksimal.

Jualan di Instagram itu gratis dan mudah. Anda bisa pasang foto atau video produk lalu tambahan informasi yang berhubungan dengan produk, seperti: spesifikasi, fitur, jasa pengiriman, informasi kontak, dan lain sebagainya. Jangan lupakan hashtag supaya produk Anda lebih mudah ditemukan.

Instagram banyak dipakai jualan karena merupakan salah satu aplikasi sosial media paling populer di dunia. Dikutip dari Goodstat, pada April 2022 pengguna Instagram di Indonesia mencapai 99.9 juta pengguna. Indonesia berada di urutan ke-4 di bawah India, Amerika Serikat, dan Brazil. Secara global, pengguna Instagram mencapai satu miliar pengguna. Rata-rata menghabiskan rata-rata 2,5 jam per hari bermain Instagram.

Kelebihan Jualan di Instagram

Jika Anda memiliki toko online sendiri, atau jadi merchant di Bhinneka, Anda bisa sinkronisasi link jualan ke akun Instagram. Jualan di Instagram bawa banyak kelebihan untuk bisnis Anda, seperti:

  • Bisa menargetkan produk ke audiens yang tepat
  • Memudahkan pelanggan Anda untuk beli melalui link toko online atau produk Anda di Bhinneka
  • Meningkatkan eksposur merk dan mengarahkan lalu lintas trafik langsung ke halaman produk Anda
  • Bisa digunakan untuk menceritakan kelebihan dan cerita di balik pembuatan produk dan jasa
  • Produk bisa ditemukan dengan mudah melalui Instagram Feed, Story, atau video
  • Memudahkan konsumen untuk mempelajari cara penggunaan produk dan spesifikanya.

Supaya produk Anda makin laris manis di tahun 2024, sangat penting untuk memposting produk atau jasa sebanyak mungkin di feed Instagram. Melalui platform sosial media ini, Anda bisa langsung berinteraksi dengan pelanggan di kolom komentar atau Direct Message.

Cara Menjual Produk/Jasa di Instagram

Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda persiapkan untuk jualan di Instagram supaya laris di tahun 2024:

1. Tentukan dan Kenali Target Konsumen Anda

Strategi bisnis yang tepat dan efisien adalah dengan cara mempersempit dan menentukan audiens produk dan jasa Anda. Audiens produk yang tepat biasa disebut dengan istilah niche (ceruk pasar) atau target konsumen. Niche atau ceruk adalah sekumpulan orang yang memiliki kebutuhan atau keinginan untuk membeli produk dan jasa kita.

Jika Anda sudah tahu siapa konsumen yang jadi target pasar, selanjutnya bisa sesuaikan pesan atau bahasa produk dengan audiens tersebut. Ada beberapa cara untuk menemukan target konsumen yang tepat untuk produk Anda, yaitu:

  • Pelajari apa yang dibutuhkan, minat, dan perilaku target konsumen Anda
  • Cari tahu masalah dan apa yang dibutuhkan oleh konsumen Anda
  • Sampaikan solusi yang diberikan produk/jasa Anda untuk menyelesaikan masalah konsumen
  • Lakukan analisa kompetitor pada bisnis yang serupa di ceruk pasar yang sama
  • Baca forum, komentar, atau postingan di akun Instagram Anda atau kompetitor untuk mendapat lebih banyak wawasan tentang masalah pelanggan atau apa hal yang paling dibutuhkan oleh konsumen.

2. Buat Akun Instagram Bisnis

Setelah mengetahui target konsumen mana yang mau disasar, selanjutnya buat akun Instagram khusus bisnis. Jenis akun bisnis memudahkan Anda untuk mengelola merk dan toko online di Instagram. Anda juga bisa dapat akses ke feed, postingan bersponsor, iklan, hingga berikan link ke Instagram Story.

Akun Instagram bisnis cocok untuk Anda yang gunakan sosial media untuk jualan dan melayani pelanggan. Fitur ini akan membantu Anda untuk mengembangkan bisnis secara online di Instagram. Akun Instagram biasa bisa diubah jadi akun khusus bisnis, caranya adalah:

  • Buka Profile akun Instagram
  • Tekan tombol menu di kanan atas
  • Pilih opsi Settings
  • Pilih opsi Account
  • Klik opsi Switch account type.

3. Siapkan Toko Instagram Anda

Setelah beralih ke akun Instagram bisnis, langkah selanjutnya adalah buka toko Anda. Pertama, masuk ke akun Instagram lalu pastikan Anda akses sebagai admin. Setelah itu, buka dasbor Profile Instagram Anda. Ikuti langkah berikut ini untuk menyiapkan toko dan mulai jualan di Instagram:

  • Pilih Settings lalu klik opsi Creator
  • Klik opsi Set up Instagram Shopping
  • Hubungkan katalog produk Anda ke Instagram
  • Masukkan situs website merk Anda untuk verifikasi Instagram
  • Siapkan opsi checkout atau channel penjualan
  • Tambahkan produk atau jasa Anda ke katalog
  • Pastikan tampilan toko online Anda sudah bagus.

Followers Instagram Anda dapat mengunjugi toko di Instagram, melihat katalog produk, dan pelanggan bisa beli langsung dari profil, postingan, atau story Anda. Saat artikel ini ditulis, fitur Checkout baru tersedia untuk user di Amerika Serikat. Checkout Instagram memungkinkan konsumen tidak perlu meninggalkan aplikasi saat berbelanja.

4. Buat Postingan Instagram yang Bisa Dibeli

Cara jualan di Instagram yang tepat adalah dengan membuat postingan yang bisa dibeli. Postingan yang bisa dibeli adalah postingan feed Instagram biasa, Reel, atau Story yang bisa ditambah tag produk. Tag ini dapat menampilkan harga, nama produk, dan menambah produk ke keranjang. Opsi ini juga bisa untuk buka situs web untuk beli produk dan jasa.

Jangan lupa untuk tambahkan Call to Action di setiap postingan supaya lebih menarik. Jangan lupa kasih tahu pelanggan Anda untuk klik link di bio akun Instagram untuk akses website dan pelajari kelebihan produk. Salah satu fitur menarik dari postingan yang bisa dibeli ini adalah bisa untuk diiklankan dan posting secara organik.

5. Tetap Buat Postingan Biasa

Jangan jejali followers Anda dengan promosi produk. Sekali-kali posting konten menarik dan informatif untuk pelanggan Anda. Aturan yang berlaku adalah 4:1, artinya setiap 4 kali postingan biasa sisipkan 1 postingan produk. Tujuan utama posting feed Instagram adalah untuk mengedukasi pelanggan, bukan untuk dihujani promo dan pengenalan produk.

Postingan biasa bentuknya bisa seperti hiburan, informasi atau berita, dan kuis. Buat konten yang menarik dan kreatif supaya membuat pelanggan betah dan mendapat banyak Likes dan komen. Jika Anda bingung saat mencari ide postingan biasa, bisa ikuti langkah berikut ini:

  • Ajukan pertanyaan yang menarik pelanggan
  • Buat konten yang menggugah pikiran pelanggan
  • Berikan konten yang bersifat edukasi yang berkaitan dengan produk
  • Posting tentang aktivitas di balik layar perusahaan Anda
  • Posting kegiatan di toko Anda dan inspirasi dari pemimpin di perusahaan Anda.

6. Buat Akun Instagram Masuk ke Halaman Explore

Instagram memiliki algoritma khusus yang akan menampilkan konten yang berkaitan dengan apa yang paling sering dicari oleh pengguna. Fitur ini tersedia di Explore. Fitur Explore menyajikan konten yang ditargetkan ke pengguna berdasarkan minat, riwayat pencarian, dan data perilaku pengguna.

Fitur Explore menampilkan konten yang tepat di waktu yang tepat sesuai penggunanya. Setiap pengguna memilki hasil pencarian yang berbeda-beda karena disesuaikan dengan minat dan konten yang paling banyak dilihat. Manfaat dari memaksimalkan fitur Explore adalah untuk:

  • Meningkatkan Awareness produk atau akun Instagram
  • Meningkatkan jumlah Views dan Likes
  • Membuat produk dan merk Anda lebih mudah ditemukan pengguna baru
  • Meningkatkan penjualan karena makin banyak pengunjung baru.

Tujuan utama dari posting feed di Instagram adalah agar postingan bisa masuk ke feed Instagram. Ada beberapa cara agar postingan Anda masuk ke halaman Explore. Ikuti tipsnya berikut ini:

  • Rancang konten yang sesuai dengan target konsumen
  • Bagikan konten menarik yang memberi value tambahan ke pelanggan
  • Jangan cuma posting foto dan video, coba format lain, seperti Reels atau Stories
  • Bangun komunitas pelanggan setia yang dapat membantu tingkatkan interaksi ke akun
  • Posting di waktu kebanyakan Followers Anda online
  • Gunakan hastag yang relevan dengan konten Anda, jangan spam hastag
  • Posting konten dengan cara menilai konten yang paling menarik di fitur analitik
  • Pertimbangkan untuk pasang iklan di Explore
  • Hindari taktik yang merugikan seperti: beli Followers atau bot Likes dan Comment.

Nah itulah cara jualan di Instagram terbaru untuk tahun 2024. Jualan di Instagram akan lebih mudah karena Anda bisa gunakan akun Instagram Bisnis. Anda bisa kelola katalog produk langsung dari sosial media. Pelanggan bisa langsung diedukasi melalui postingan foto dan video. Anda bisa layani pelanggan melalui kolom komentar atau Direct Message. Segera terapkan tips jualan di Instagram di atas supaya produk Anda makin laris di tahun 2024.

Categories: Tips & Tutorial
Bhinneka: Bhinneka merupakan pionir B2B e-commerce di Indonesia yang melayani UKM, korporasi dan instansi pemerintah. Selama lebih dari 30 tahun Bhinneka melayani pengadaan barang dan jasa, seperti: gadget, PC/laptop, peralatan networking, produk MRO, elektronik kantor, furnitur, produk digital printing, software, servis, hingga jasa instalasi. Bhinneka bekerjasama dengan LKPP untuk layani pengadaan pemerintah melalui e-Katalog. Bhinneka juga mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution. Sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka aktif memberikan solusi produk dan jasa terbaik untuk semua segmen konsumen bisnis melalui blog.
Related Post