X

Cara Menghilangkan Garis Merah di Word (2003-2021, 365, dan Versi Mobile)

Sebelum mengetahui cara menghilangkan garis merah di word, ada baiknya mengenal terlebih dahulu apa sebenarnya garis yang sering muncul di bawah kalimat ini. Mungkin beberapa orang tidak terlalu mempermasalahkan hal ini. Namun tidak sedikit orang yang terganggu ketika garis merah ini muncul. Apalagi garis merah di word sangat sulit dihapus.

Sebenarnya terdapat beberapa cara untuk menghapus garis merah yang muncul secara otomatis pada Microsoft word ini. Namun sebelum mencari tahu cara menghilangkannya ada baiknya mengetahui alasan kenapa garis merah ini muncul.

Kenapa Garis Merah Muncul Pada MicrosoftWord?

Saat menggunakan aplikasi Microsoft word, akan muncul sebuah garis dibawah teks atau kalimat, sebenarnya garis merah ini merupakan fitur yang bernama proofread. Fitur ini dihadirkan untuk membantu pengguna meminimalisasi kesalahan pengetikan.

Contoh sederhana misalnya pengaturan bahasa di komputer Anda masih menggunakan bahasa Inggris, sedangkan yang diketik adalah bahasa Indonesia, maka hampir semua kalimat akan memunculkan garis merah.

Beberapa Cara Menghilangkan Garis Merah

Seperti yang diketahui bila terdapat banyak sekali jenis word sekarang mulai dari word 2007 sampai dengan 2022, akan tetapi untuk menghilangkan garis merah ini versinya hanya dibagi 2 saja. Yaitu cara menghilangkan garis merah word 2013 ke atas dan word 2010 kebawah

Jika anda menggunakan Microsoft word diatas 2013 seperti yaitu 2016, 2019, 2021, Office 365 maka dapat menggunakan cara nomor 1, bila menggunakan Microsoft versi lama yakni 2010, yaitu 2010, 2007, dan 2003 yakni dapat menggunakan cara nomor 2. Untuk caranya sebagai berikut :

Cara Menghilangkan Garis Merah Versi Word 2013 dan Selanjutnya

Cara pertama ini berlaku untuk Microsoft word versi 2013 (2016, 2017, 2019, 2021). Untuk menghilangkan garis merahnya dapat melakukan langkah langkah sebagai berikut :

  • Langkah Awal buka aplikasi Microsoft word di komputer atau laptop Anda.
  • Kemudian buka dokumen yang akan dihilangkan garis merahnya.
  • Lalu, pilih menu options yang ada pada menu di bagian kiri layar.
  • Tidak lama setelahnya akan muncul jendela word option, pilihlah opsi proofing.
  • Pada menu ini, hilangkan centang pada bagian check spelling as you type.
  • Kemudian Ok. Proses selesai garis merah hilang.

Cara Menghilangkan Garis Merah Versi Word 2010 dan Sebelumnya

Cara Kedua ini berlaku untuk Microsoft word versi 2010 (2010, 2007, dan 2003). Untuk menghilangkan garis merahnya dapat melakukan langkah langkah sebagai berikut :

  • Pertama buka aplikasi Microsoft yang ada di laptop atau komputer
  • Tekan tromol Office button yang berada di pojok kiri atas.
  • Pada menu yang diperlihatkan pilihlah word option
  • Kemudian di jendela yang baru muncul klik lagi menu proofing.
  • Hilangkan tanda checklist di bagian Check Spelling as you type.
  • Tekan ok maka garis merah telah hilang.

Cara Menghilangkan Garis Merah pada Word di HP

Bila anda tidak memiliki komputer atau laptop tenang saja, saat melakukan pengeditan file word di hp pun garis merahnya dapat dihilangkan. Sekarang terdapat Microsoft word versi Mobile yang dapat digunakan untuk melakukan pengeditan kata di HP.

Untuk menggunakan Microsoft word di hp lalu menghilangkan garis merah yang muncul Anda dapat melakukan langkah langkah sebagai berikut :

  • Pertama download aplikasi Microsoft word di hp melalui playstore atau App Store
  • Buka aplikasi tersebut, di halaman depan terdapat ikon pensil yang berfungsi untuk memulai pengeditan dokumen.
  • Lalu buka dokumen yang garis merahnya hendak dihilangkan.
  • Kemudian cari dan pilih menu Review atau tinjau bila menggunakan bahasa Indonesia.
  • Pada menu ini Anda akan diperlihatkan beberapa opsi, pilihlah opsi Proofing and language atau pemeriksa ejaan dan bahasa
  • Centang pada bagian Hide All Proofing Marks atau sembuyikan semua tanda pemeriksaan ejaan.
  • Maka garis merah pun berhasil dihilangkan di word Hp.

Itulah tadi pembahasan mengenai cara terbaik untuk menghilangkan garis merah yang kerap muncul di Word untuk versi 2003, 2007, 2010, 2013, 2016, 2021, Office 365, dan Word Mobile. Bagi anda yang ingin membeli lisensinya, silakan kunjungi halaman Lisensi Microsoft Office di Bhinneka.

Categories: Tips & Tutorial
Bisma: Bisma Aditya Pratama atau biasa dipanggil Bimbim memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun sebagai programmer di berbagai perusahaan di Indonesia. Meski sehari-hari bekerja merancang aplikasi dan coding, Bisma memiliki hobi sebagai penulis. Selama kurang lebih 5 tahun Bisma bergabung menjadi salah satu author Blog Bhinneka. Bisma senang berbagi tips mengenai gaya hidup, rekomendasi produk, dan teknologi. Lulusan terbaik salah satu universitas terbaik di Bandung ini juga menjalankan bisnis bersama teman-temannya sebagai konsultan IT selama 2 tahun terakhir.
Related Post