X

Beberapa Cara Merekam Layar Hp Oppo (Step by step)

Cukup banyak pengguna ponsel oppo yang belum menyadari cara merekam layar hp oppo. Sebenarnya, memanfaatkan fitur rekaman layar bawaan ponsel Oppo tidaklah sulit. Pengguna tinggal melakukan beberapa langkah untuk mengaktifkan dan memanfaatkanya.

Mengenal Fitur Rekaman Layar Oppo

Sebagai salah satu brand ternama di indonesia sudah sewajarnya bila Oppo memberikan segala fitur terkini untuk memuaskan para pelanggannya. Salah satunya adalah fitur rekaman layar. Dengan menggunakan teknologi ini, Anda dapat merekam setiap aktivitas yang pengguna lakukan di smartphone Oppo. Nantinya hasil dari rekaman akan langsung tersimpan di galeri.

Di zaman serba digital seperti sekarang ini, aktivita merekam layar ponsel kerap kali orang lakukan dan perlukan untuk kebutuhan tertentu. Sebut saja saja seperti merekam dan menyimpan video pembelajaran streaming online atau melakukan panggilan rapat antar departemen melalui ponsel. Maka dari itu mengetahui cara merekam layar jadi hal penting saat ini.

Cara Merekam Layar Hp Oppo Via Fitur Bawaan

Oppo konsisten membuat para penggunanya nyaman ketika menggunakan ponsel produknya. Salah satunya dengan menghadirkan fitur selengkap mungkin. Bagi Anda pengguna oppo yang ingin merekam aktivitas layar berikut langkah langkahnya :

  1. Pertama tama buka ponsel Anda
  2. Kemudian cari pengaturan pusat kontrol
  3. Caranya menggeser bagian atas ke bawah secara perlahan
  4. Setelah itu akan terdapat berbagai menu seperti mengaktifkan wifi dan lainya
  5. Cari fitur perekaman layar atau start screen
  6. Biasanya ikon perekaman mewakili tombol ini
  7. Tekan ikon tersebut
  8. Secara otomatis segala aktivitas di layar Ponsel Oppo Anda akan mengalami perekaman.

Itulah langkah langkah dalam melakukan perekaman lewat fitur bawaan oppo secara otomatis. Anda dapat melakukan berbagai hal saat merekam layar ini. sekedar informasi bila batas maksimal dari perekaman layar ponsel oppo adalah 30 menit.

Jadi pastikan telah menyelesaikan aktivitas perekaman Anda sebelum melewati batas waktu tersebut. Untuk penggunaan audio, pengguna ponsel oppo dapat memanfaatkan fitur ini dengan sangat baik. jadi merekam layar ponsel oppo bisa pengguna lakukan dengan melakukan langkah langkah ini secara mudah dan cepat.

Memahami Pengaturan Tools Pada Fitur Perekaman Layar Oppo

Sebelum melakukan perekaman layar di ponsel oppo, alangkah baiknya bila pengguna memahami beberapa tools yang ada di sana secara mendetail agar hasil bisa maksimal. Untuk melakukan hal tersebut, berikut beberapa toolsnya serta fungsinya :

  • Allow Sound Recording Berfungsi untuk mengaktifkan dan membuat sebuah suara agar ikut terekam bersamaan dengan rekaman layar pada ponsel
  • Video Resolution berfungsi untuk mengatur tingkat resolusi pada video rekaman layar mulai dari 360 hingga 720. Sangat penting melakukan pengaturan ini sebelum merekam layar
  • Front camera berfungsi untuk menyalakan kamera depan saat perekaman layar ponsel sedang berlangsung.
  • Record screen taps untuk mengaktifkan dan membuat sentuhan di layar agar ikut terekam bersamaan dengan rekaman pada layar.

Itulah tadi beberapa pengaturan yang perlu pengguna ponsel oppo perhatikan sebelum melakukan perekaman layar. Dengan mensetting pengaturan ini dengan benar. Hasil rekaman layar bisa menjadi optimal serta maksimal.

Cara Merekam Layar Oppo Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Oppo memang telah menyediakan fitur bawaan agar pengguna bisa merekam aktivitas layar ponsel. Akan tetapi terdapat juga beberapa aplikasi di store yang bisa pengguna ponsel oppo manfaatkan dalam merekam layar. Berikut 2 aplikasi perekam layar hp oppo :

1. Aplikasi Screen Recorder With Audio

Aplikasi pertama yang bisa pengguna ponsel Oppo gunakan untuk merekam layar adalah screen recorder with audio. Aplikasi satu ini cukup ringan dapat semua pengguna dapat mendapatkannya secara gratis di play store. Terdapat banyak sekali fitur menarik dari aplikasi ini. pengguna ponsel oppo bisa dengan cepat menguasai tools yang ada dalam aplikasi ini.

2. Aplikasi Google Play Games

Aplikasi ini memiliki fitur unggulan saat pengguna melakukan rekaman layar ketika bermain games. Sesuai namanya pengguna ponsel dapat memanfaatkan aplikasi ini dalam merekam layar saat memainkan sebuah game. Resolusi dari perekaman aplikasi ini juga sangat tinggi bisa mencapai nilai 720p, penggunaanya juga sangat mudah untuk para pengguna ponsel oppo.

Demikian pembahasan tentang Cara Merekam Layar Hp Oppo. Bagi anda yang ingin cek info harga terbaru Hp Oppo, silakan kunjungi daftar Hp Oppo terbaru di Bhinneka.

Bisma: Bisma Aditya Pratama atau biasa dipanggil Bimbim memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun sebagai programmer di berbagai perusahaan di Indonesia. Meski sehari-hari bekerja merancang aplikasi dan coding, Bisma memiliki hobi sebagai penulis. Selama kurang lebih 5 tahun Bisma bergabung menjadi salah satu author Blog Bhinneka. Bisma senang berbagi tips mengenai gaya hidup, rekomendasi produk, dan teknologi. Lulusan terbaik salah satu universitas terbaik di Bandung ini juga menjalankan bisnis bersama teman-temannya sebagai konsultan IT selama 2 tahun terakhir.
Related Post