Rumors yang saat ini sedang hangat di bicara para miners Bitcoin adalah dalam waktu dekat ini NVIDIA akan mengeluarkan graphics card NVIDIA P102-100 yang di khususkan untuk mining Bitcoin. Seperti kita ketahui, saat ini pasara graphics card mengalami kenaikan harga di karenakan produk tersebut menipis keberadannya, hal ini di karenakan para miners Bitcoin menggunakan GPU sebagai miner di karenakan GPU mempunyai core yang lebih banyak di bandingkan CPU dan cukup dapat menjalankan perintah sederhana hitungan Bitcoin.
Inno3D adalah salah satu yang akan mengeluarkan P102-100 mining accelerators. Gambar dari graphics card tersebut saat ini sudah bocor di jagat maya yang dapat Anda lihat pada gambar diatas. Graphics card tersebut tidak mempunyai display output, hal ini mengingatkan kepada NVIDIA Tesla yang memang di khususkan sebagai card accelerators.
Card ini akan mempunyai spesifikasi kekuatan mining hingga 47MH/s mining Ethereum, bila kita compare kepada NVIDIA GTX 1080 Ti 38-40MH/s dan NVIDIA TITAN Xp akan mencapai 42MH/s dalam keadaan overclock. Graphics card ini akan menggunakan memory 5GB GDDR5X dan mengusung GPU dengan 3,200 CUDA core.
Inno3D P102-100 Specifications:
– GPU: P102-100
– CUDA Cores: 3200
– Base Clock: 1582 MHz
– Memory Clock: 11 Gbps
– Physical Memory Size: 5 GB
– Memory Type: GDDR5X
– Memory Interface Width: 320-bit
– Memory Bandwidth: 400 GB/s
– Bus Support: PCIe Gen1 x4
– Card Size: 21.5 cm length, 12.5 cm height, dual slot
– Max TDP: 250 Watt
– Power Connectors: 2x 8-pin PCI-E
Inno3D P102-100 Hashrate:
– ETH: ~47 MHS
– ZEC: ~660 Sol/s
– XMR: ~879 H/s