X

Empat Fungsi Khusus Ini Membuat Harga Jam Tangan Ini Selangit

Kini merupakan era di mana jam tangan dilengkapi WiFi dan aktivasi suara maupun fungsi untuk mengetahui detak jantung atau arah, sehingga banyak orang tidak lagi melirik jam tangan mekanik. Fungsi pada jam tangan mekanik merupakan sebuah kemewahan dan ini dihasilkan dari mesin yang rumit dan hanya bisa dibangun oleh para ahli jam tangan terbaik dunia dan para penggila jam tangan begitu mencintai kerumitan dalam mewujudkan fungsi lain disamping petunjuk waktu.

Berikut empat fungsi yang dianggap lumrah hari ini dibanding ketika pertama kali mereka diperkenalkan beberapa dekade yang lalu.

Chronograph
Dari semua kerumitan, chronograph mungkin menjadi salah satu yang paling sering kamu temukan. Meski merupakan konsep yang relatif sederhana, chronograp belum menemukan bentuknya hingga tahun 1969 atau tahun yang sama ketika jam tangan quartz mulai muncul dipasaran. Pasangan stopwatch menggunakan kopling untuk mekanisme ketepatan waktu utama dan berbagai skala digunakan untuk mengukur waktu yang berlalu. Salah satu yang paling populer ialah skala tachymeter, yang memungkinkan kamu menentukan kecepatan rata-rata kendaraan lebih dari satu mil atau kilometer.

Model chronograph tertentu ada yang menggunakan skala pulsometric dan dikembangkan bagi para dokter untuk mengukur detak jantung. Tentu saja kamu bisa memperoleh fitur mewah ini dari Fitbit dengan harga terjangkau, namun Patek Philippe Ref. 5170G dijual dengan harga mencapai 81,100 USD.

Patek Philippe Ref. 5170

GMT
Jam yang dilengkapi zona waktu ganda atau GMT selama beberapa dekade membantu menyelamatkan wisatawan dunia dari kebingungan setelah mengalami jet lag. Cara kerjanya, selain jarum jam utama sebagai penunjuk waktu lokal, terdapat jarum jam lain yang menunjukan waktu berbeda yang akan memberikan kamu waktu lokal di manapun lokasi yang kamu datangi.

Bila dirasa belum cukup rumit, ada beberapa lokasi yang tidak berpatokan pada Greenwich Mean Time, yang kini dikenal sebagai Universal Time Coordinated atau UTC karena alasan ilmiah. Bahkan beberapa negara seperti China mengabaikan konvensi penggunaan zona waktu tunggal di seluruh dunia. Sehingga pada saat kamu tiba di tujuan dan jam dua zona waktu kamu dirasa kurang berguna, ada jam tangan legendaris seperti Rolex GMT-Master II seharga 8,450 USD yang tetap menjalankan fungsinya dengan baik sebagai penunjuk waktu zona tunggal.

Rolex GMT – Master II

Tenaga Cadangan
Jantung dari jam tangan mekanik ialah mekanisme wind-up , hampir mirip dengan mainan anak-anak yang sekali dorong bergerak maju meski teknologi tersebut kini telah usang. Rumitnya tenaga cadangan yang membuat jam bisa terus bergerak, tidak lagi menjadi masalah sejak munculnya jam tangan automatic. Secara historis munculnya jam tangan automatic dimulai dengan Jaegar LeCoultre pada 1947, menjadi solusi agar penggunanya selalu tepat waktu saat melakukan pertemuan.

Sebelum muncul GPS, jam akurat sangat penting untuk navigasi dan chronometer laut yang dilengkapi indikator tenaga cadangan sangat bermanfaat menghindari kesalahan yang bisa menyebabkan kapal karam. Kini kerumitan tersebut biasanya ditemukan pada jam tangan dengan long-running movement dan diterapkan umumnya pada jam dengan desain luar biasa seperti Tudor North Flag seharga 3,675 USD.

Kalender Tahunan
Pada tahun 1925 atau 17 tahun sebelum Alan Turing memecahkan kode Enigma, Patek Philips berhasil membuat jam dengan kalender abadi. Jam mampu melacak hari, bulan hingga tahun tanpa perlu melakukan penyesuain setiap bulan atau saat tahun kabisat. Begitu rumitnya mekanisme dari fungsi ini membuat jam tangan dengan kalender abadi menjadi sangat mahal, bahkan menjadi model paling spektakuler yang pernah diproduksi. Jam saku buatan Patek Philips untuk Henry Graves pada tahun 1932 terjual seharga 24 juta USD melalui balai lelang.

Nilai prestis kalender tahunan kini mungkin berbeda, namun tingkat kerumitannya hanya bisa dieksekusi pembuat jam tangan terbaik dunia. Kalender abadi membuat harga jam tangan mekanik menjadi sangat ekstrim, bahkan jam jenis ini dilengkapi dengan kerumitan tambahan lain. Sehingga jam tangan Girard-Perregaux 1966 Annual Calendar and Equation of Time yang dirilis 2009 dan dijual seharga 33,400 USD.

Girard-Perregaux 1966 Annual Calendar and Equation of Time

 

Categories: Tips & Tutorial
Bhinneka: Bhinneka merupakan pionir B2B e-commerce di Indonesia yang melayani UKM, korporasi dan instansi pemerintah. Selama lebih dari 30 tahun Bhinneka melayani pengadaan barang dan jasa, seperti: gadget, PC/laptop, peralatan networking, produk MRO, elektronik kantor, furnitur, produk digital printing, software, servis, hingga jasa instalasi. Bhinneka bekerjasama dengan LKPP untuk layani pengadaan pemerintah melalui e-Katalog. Bhinneka juga mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution. Sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka aktif memberikan solusi produk dan jasa terbaik untuk semua segmen konsumen bisnis melalui blog.
Related Post