Google Go telah diperkenalkan pada bulan Desember 2017 oleh Google. Google Go merupakan system operasi Android yang merupakan optimasi dari OS Android yang nantinya akan digunakan untuk smartphone kelas entry level dengan spesifikasi memory RAM 1GB atau kurang. Pengguna smartphone tersebut tidak perlu khawatir bahwa OS akan berjalan lambat pada smartphone kelas entry leveltersebut. Aplikasi Google yang dimaksimalkan untuk Android Go ini terdiri dari Go platform, including Maps Go, Gmail Go, Assistant Go, dan lain sebagainya.
Google Go dan Maps Go merupakan dua aplikasi yang diperuntukkan untuk Android Go yang paling populer saat ini. Dari data yang di dapat dari Google, aplikasi ini telah menembus jumlah download sebanyak masing-masing 10 juta kali download di Google Play Store. Besarnya jumlah download ini merupakan pencapaian tersendiri bagi Google
Google sempat berjanji Android Go ini tidak hanya terbatas pada sistem operasi Android 8.0 Oreo Go saja, tapi nantinya, Google juga turut memberikan untuk dukungan sistem operasi Android 9.0 Pie Go Edition. OS baru untuk Android Go ini nantinya akan memiliki 500 MB lebih kecil dari segi ukurannya, juga akan memberikan dukungan konsumsi daya serta beban kerja yang lebih ringan dan kecil.