Saat ini rumors yang beredar adalah dalam beberapa waktu kedepan, Huawei akan meluncurkan seri P terbaru yaitu Huawei P40 Series. Seperti kita ketahui bawa P series biasanya mengedepankan teknologi sensor kamera untuk pengambilan gambar yang menawan. Memang belum banyak informasi yang dapat digali dari Huawei P40 Pro tetapi laporan terbaru yang didapatkan menyatakan bahwa Huawei akan menggunakan sensor dari Sony.
Dari berita yang sama juga, Huawei P40 Pro akan menggunakan teknologi Quad Bayer dari sensorSony. Dimana sensor ini memiliki resolusi 52MP dengan besar 1/1.33 inch. Teknologi sensor ini memungkinkan untuk menggabungkan empat piksel menjadi satu, yang artinya resolusi 52MP tersebut akan dikonversikan menjadi resolusi yang lebih kecil, seperti 13MP untuk pengambilan foto standar atau ke 3.25 MP untuk pengambilan video 1080P. Dengan kata lain, walaupun smartphone ini menggunakan resolusi kamera kecil, konversi teknologi Quad Bayer memungkinkan smartphone untuk bisa layaknya seperti menggunakan sensor kamera beresolusi tinggi.
Selain itu, Huawei P40 Pro dikatakan akan mengusung teknologi lensa, di mana perangkat ini akan memiliki dual-prism lensa periskop yang memungkinkan kamera untuk melakukan 10x optical zoom. Selain itu, ada rumor lain bahwa Huawei tengah mematenkan beberapa istilah baru seperti “Quad-Curve Overflow”, “Ultra Vision Camera”, “Ultra Vision Sensor”, dan “5G AR”. Sampai saat ini Huawei masih belum menentukan kapan perangkat smartphone ini mulai dipasarkan, walau sempat disebutkan bahwa flagship terbaru dari Huawei ini akan dirilis tahun 2020.