Kekurangan dan bahaya dari freon R22 pada AC perlu diketahui dan dipahami dengan baik. Hal ini tidak terlepas dari masih adanya AC yang menggunakan freon jenis ini. Freon sendiri merupakan komponen penting yang berada dalam AC dan berperan untuk menentukan dingin atau tidaknya AC yang Anda gunakan.
Baik AC yang digunakan di rumah ataupun di kantor, terlepas dari apapun jenis ACnya, pasti membutuhkan freon. Freon sendiri dapat berkurang, terutama apabila terjadi kebocoran yang menyebabkan AC tidak dingin.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai tiga macam jenis freon AC dan apa saja perbedaan di antara ketiganya.
Apa itu Freon
Freon sendiri adalah komponen dari AC yang merupakan ca,puran sejumlah zat dan berbentuk cair. Tidak hanya di AC rumah, freon juga digunakan di sejumlah perangkat pendingin seperti kulkas, dispenser, hingga AC mobil.
Freon berfungsi untuk menghasilkan udara dingin dari AC. Hal ini kenapa apabila AC tidak terasa dingin, bisa jadi selain karena AC kotor dan jarang di cuci, juga dapat terjadi kebocoran freon atau freon yang kurang.
AC dengan freon yang kurang biasanya memiliki tanda seperti hawa yang dihasilkan AC kurang dingin atau tidak maksimal. Bahkan bila freon bocor, AC bisa sama sekali tidak dingin atau hanya terasa hawa panas saja.
Macam – Macam Jenis Freon
Freon yang digunakan pada unit AC terbagi menjadi tiga macam, yaitu freon R22, Freon R32 dan Freon R410A. Apa saja perbedaan dari ketiga freon ini?
Freon R22
Freon R22 adalah tipe freon yang banyak digunakan pada AC tipe lama, khususnya AC keluaran sebelum 2015. Hal ini dikarenakan sejak tahun 2015, penggunaan freon R22 sudah dilarang karena sifatnya yang merusak ozon.
Apabila AC Anda termasuk tipe AC yang masih menggunakan freon ini, perlu diingat bahwa layanan purna jual untuk freon jenis ini hanya dilayani hingga 2030 saja dan setelahnya Freon R22 akan dihapus sama sekali.
Freon R410A
Jika unit AC yang Anda gunakan termasuk tipe baru atau dibeli setelah 2015, maka ada kemungkinan AC Anda menggunakan jenis freon ini. Freon jenis R410A tergolong dalam gas HFC yang lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan freon R22.
Freon R22 memiliki nilai ODP (ozone depletion potential) kurang lebih 0,05 sedangkan freon R410A memiliki nilai ODP 0. Ini menunjukkan bahwa freon R410A tidak memiliki potensi merusak ozon seperti yang dimiliki freon R22.
Freon R32
Sama dengan Freon R410A, R32 juga termasuk ke jenis freon yang tidak merusak ozon karena memiliki nilai ODP 0. Perbedaan dengan R410A adalah freon R32 memiliki tingkat potensi global warming yang lebih rendah dibanding R410A. Selain itu freon R32 juga memiliki nilai cooling index lebih tinggi dibanding freon R410A. AC yang menggunakan freon R32 dapat menghasilkan suhu dingin lebih baik dibandingkan AC yang menggunakan freon jenis lain.
Bahaya Freon R22
Apabila unit AC Anda masih termasuk tipe lama dan menggunakan freon R22, ada baiknya Anda mengganti unit AC yang Anda miliki. Bhinneka memiliki layanan jasa pembongkaran AC lama dan juga jasa pemasangan AC baru yang dapat membantu Anda agar tidak repot. Untuk lebih jelas mengenai jasa instalasi AC ini dapat Anda pelajari pada halaman berikut ini.
Hal ini penting karena Freon R22 memiliki sejumlah bahaya antara lain:
- Freon R22 dapat menipiskan dan merusak ozon
- Kandungan dalam Freon R22 berbahaya bagi kulit apabila terjadi kebocoran, seperti dapat menyebabkan dermatitis bila freon terkena kulit
- Freon R22 lebih toxic apabila terjadi kebocoran dan terhirup karena dapat menyebabkan efek seperti mual dan mengantuk
Jika AC Anda berusia lebih dari 10 tahun atau merupakan model sebelum tahun 2015, ada kemungkinan AC Anda masih memakai freon R22 yang tidak ramah lingkungan dan sebaiknya segera diganti ke AC yang memakai freon R32 atau R410A. Anda dapat berkonsultasi dengan tim kami untuk penggantian unit AC ke AC yang ramah lingkungan. Segera hubungi kami pada link berikut ini