Kelebihan dan Kekurangan Pemasaran Digital
Mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan pemasaran digital penting bagi pelaku bisnis dan usaha yang hendak menerapkan atau menjalankan strategi pemasaran digital. Kemajuan teknologi digital saat ini sangat membantu dan mendorong setiap bisnis dan perusahaan untuk melakukan pemasaran digital disamping pemasaran konvensional.
Pemasaran digital sendiri dianggap lebih efektif dan efisien dalam menjangkau konsumen dan audiens dibandingkan dengan pemasaran konvensional. Selain itu pemasaran digital juga lebih beragam jenisnya dibandingkan pemasaran konvensional yang terbatas.
Dalam artikel kali ini, kita akan membahas apa saja kelebihan dan kekurangan dari pemasaran digital bagi para pelaku bisnis dan usaha.
Pengertian Pemasaran Digital
Pemasaran Digital atau Digital Marketing dapat diartikan sebagai suatu kegiatan pemasaran dari barang atau jasa yang memanfaatkan teknologi berupa media digital atau internet. Media digital disini dapat berupa website, email, blog, media sosial.
Tingkat adopsi teknologi dan internet di masyarakat semakin meningkat dan banyak masyarakat yang kini melek internet. Berbagai perangkat pintar seperti smartphone, tablet, hingga laptop menjadi suatu hal yang tidak dapat dipisahkan dari gaya hidup saat ini.
Secara segi konten, pemasaran digital tidak banyak berbeda dengan pemasaran konvensional yang dulu banyak dilakukan oleh pelaku bisnis dan usaha. Yang membedakan adalah medium atau sarana penyampaian dari pemasaran tersebut yang berbeda dan condong menggunakan berbagai teknologi berbasis digital yang ada.
Kelebihan Pemasaran Digital
Dibandingkan dengan pemasaran konvesional, berbagai kemajuan teknologi dan tingginya tingkat adopsi teknologi digital di masyarakat membuat pemasaran digital memiliki sejumlah kelebihan. Berikut beberapa kelebihan dari pemasaran digital dibandingkan dengan pemasaran konvensional:
Lebih Hemat
Pemasaran dengan digital marketing memiliki biaya yang lebih hemat dibandingkan dengan pemasaran konvensional melalui TV atau spanduk, baliho serta brosur.
Jangkauan Lebih Luas
Digital Marketing memiliki keuntungan dari segi jangkauan yang lebih luas dibandingkan dengan iklan konvensional. Dengan memanfaatkan internet, Anda dapat mempromosikan produk Anda ke berbagai belahan dunia.
Lebih Efisien dan Efektif
Digital marketing memungkinkan pelaku usaha dan bisnis untuk mengatur dan menentukan biaya beriklan secara lebih bebas dan bisa diatur kapan saja serta sesuai keinginan. Hal ini tentu berbeda dengan biaya beriklan konvensional yang biasanya bersifat fixed dan tidak dapat diubah sesuka hati.
Personalisasi Audiens
Perusahaan mampu membentuk iklan, promosi serta layanan yang sifatnya lebih personal atau lebih intim dan sesuai dengan audiens sehingga hasil dari iklan atau pemasaran digital jauh lebih cocok dan tepat sasaran dibandingkan pemasaran konvensional.
Kemudahan Evaluasi dan Optimisasi
Dengan menggunakan digital marketing, hasil dari kegiatan pemasaran dapat langsung diketahui. Informasi seperti berapa lama produk Anda ditonton, berapa banyak orang yang melihat produk Anda, berapa banyak penjualan dari setiap iklan dan sebagainya. Kemudahan dan kecepatan evaluasi ini memungkinkan Anda untuk segera menyesuaikan strategi pemasaran yang dilakukan agar lebih efektif dan tepat sasaran.
Kekurangan Pemasaran Digital
Di samping sejumlah kelebihan yang dimilikinya, pemasaran digital juga memiliki sejumlah kekurangan. Adapun kekurangan dari pemasaran digital antara lain:
Membutuhkan Waktu Lama
Pemasaran digital memungkinkan pelaku bisnis dan usaha untuk menjangkau audiens dan konsumen dengan cepat dan mudah. Hanya saja, dibalik itu, diperlukan waktu yang cukup lama untuk fine-tuning agar pemasaran digital yang dijalankan bisa berjalan dengan optimal.
Persaingan Tinggi
Mudahnya menjalankan pemasaran digital membuat banyak pelaku bisnis dan usaha ikut menjalankan strategi pemasaran digital masing – masing. Hal ini berakibat kita perlu bersaing dengan sejumlah iklan lainnya untuk menarik perhatian dari konsumen.
Dapat Ditiru Dengan Mudah / Cepat
Pemasaran digital memiliki lebih banyak variasi dibandingkan dengan pemasaran konvensional. Akan tetapi, suatu strategi pemasaran digital cenderung lebih mudah dijiplak oleh kompetitor, misalnya saja dari segi konten iklan atau gambar
White Noise
Setiap pengguna internet akan menerima banyak sekali jumlah informasi yang berasal dari website hingga social media. Selain bersaing dengan kompetitor lain, iklan pemasaran digital Anda juga perlu bersaing dengan banyaknya informasi yang terdapat pada website atau social media.
Kelebihan atau banyaknya informasi ini dapat menimbulkan white noise atau gangguan yang membuat iklan Anda menjadi tidak efektif karena diacuhkan oleh audiens
Dianggap Mengganggu
Tidak jarang iklan digital dianggap pengguna sangat intrusive atau mengganggu kenyamanan saat berselancar di dunia maya. Hal ini membuat para audiens tidak segan untuk melakukan block pada iklan – iklan digital yang ada sehingga visibilitas iklan Anda menjadi nol atau tidak terlihat oleh audiens tersebut.
Baik pemasaran konvensional maupun pemasaran digital memiliki kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Agar pemasaran digital dapat berjalan efektif, pastikan Anda melakukan evaluasi secara rutin dan melakukan penyesuaian pada iklan yang Anda jalankan bila diperlukan.
Leave a Reply