X

Keuntungan Sistem Manajemen Armada untuk Bisnis & Usaha

Keuntungan sistem manajemen armada yang diterapkan dengan tepat dan efektif dapat membantu suatu bisnis atau usaha untuk mencapai efisiensi. Hal ini terutama dirasakan pada perusahaan atau bisnis yang memiliki armada kendaraan sendiri atau mengelola banyak armada kendaraan.

Manajemen armada yang tidak efisien dan tidak berjalan dengan baik bisa menyebabkan operasional kendaraan menjadi tidak produktif dan tidak jarang menimbulkan kerugian bagi perusahaan. Dengan adanya sistem manajemen armada atau fleet management system yang terpadu dan intuitif, perusahaan dapat mengoptimalkan layanan armada serta mengefisiensikan layanan hingga memangkas biaya operasional.

Pada artikel kali ini kita akan membahas apa saja keuntungan dan manfaat bagi perusahaan yang menerapkan sistem manajemen armada yang terpadu dalam mengelola sejumlah armada kendaraan yang dimilikinya.

Pengertian Manajemen Armada

Manajemen armada merujuk pada kegiatan mengelola sejumlah armada kendaraan seperti mobil, truk, motor, kapal, dll dalam suatu perusahaan di berbagai bidang industri dan bisnis. Manajemen armada seringkali dilakukan di perusahaan seperti perusahaan transportasi atau ekspedisi layanan pengiriman, angkutan umum.

Adapun kegiatan dalam manajemen armada mencakup banyak hal seperti:

  1. Perencanaan rute armada
  2. Perencanaan utilisasi aset kendaraan
  3. Pengorganisasian aset kendaraan dan pengemudi
  4. Pemantauan operasional armada
  5. Penjadwalan pemeliharaan armada

Masih banyak lagi kegiatan – kegiatan yang terdapat dalam manajemen armada. Hal ini bertujuan untuk memastikan armada dapat beroperasional secara efektif dan efisien.

Keuntungan Sistem Manajemen Armada untuk Bisnis dan Usaha

Banyak jenis usaha dan bisnis yang memiliki armada kendaraan sendiri, misalnya saja perusahaan dalam bidang logistik, transportasi seperti taksi. Selain itu beberapa perusahaan juga memiliki kendaraan operasional yang digunakan oleh karyawan.

Dalam mengelola sejumlah armada kendaraan tersebut, tentu akan mengalami hambatan dan masalah apabila dilakukan secara manual dan tidak tersistem dengan baik. Masalah – masalah yang umum terjadi antara lain:

  1. Tidak bisanya perusahaan melacak posisi armada kendaraan secara real time
  2. Sulit memantau perilaku pengemudi saat membawa kendaraan
  3. Rute yang ditempuh oleh armada tidak efisien sehingga waktu terbuang dan konsumsi bahan bakar meningkat
  4. Kesulitan dalam melakukan evaluasi berkala terhadap kinerja armada

Untuk mengatasi masalah tersebut, sistem manajemen armada atau fleet management system yang terpadu dan intuitif dapat membantu perusahaan dengan cara:

Kemudahan Memantau Armada

Sistem manajemen armada yang terintegrasi dapat membantu perusahaan untuk memantau posisi armada kendaraan secara real time atau aktual. Anda dapat melihat posisi kendaraan dimana serta dapat melihat rute yang ditempuh oleh armada tersebut.

Kemudahan Evaluasi Utilasasi Kendaraan

Dengan sistem manajemen armada, Anda dapat dengan mudah melakukan evaluasi terhadap tingkat utilisasi atau pemakaian kendaraan. Misalnya saja berapa jam kendaraan tersebut digunakan beroperasi, berapa lama kendaraan tersebut tidak digunakan, berapa banyak konsumsi bahan bakar, serta apakah kendaraan tersebut sudah masuk masa perawatan berkala atau belum

Kemudahan Mengirim Kargo Sensitif

Sistem manajemen armada juga berguna untuk perusahaan dalam bidang logistik, khususnya dalam mengirimkan karga yang sensitif terhadap suhu udara dan kelembapan. Anda dapat dengan mudah memantau perubahan suhu dan kelembaban udara muatan barang sehingga tetap optimal.

Digitalasi Evaluasi dan Reporting

Dengan sistem manajemen armada, Anda dapat mengatur pengiriman report berkala secara otomatis. Anda dapat menjadwalkan jenis report dan kapan report tersebut dikirim. Selain itu Dapatkan notifikasi ketika suatu peristiwa penting terjadi, seperti ketika terjadi kecelakaan pada armada, rem mendadak, kecepatan melebihi batas atau perubahan suhu pada kargo yang diangkut oleh armada.

Kelola Armada dengan Fleet Management System yang Intuitif

Bhinneka menawarkan sistem dan layanan manajemen armada untuk memudahkan Anda mengelola armada perusahaan. Dengan adanya Fleet Management System (FMS) yang ditawarkan Bhinneka, Anda bisa memantau dan mengelola operasional kendaraan untuk berbagai bisnis yang memiliki atau mengelola moda transportasi darat dan laut dengan efisien dan optimal.

FMS Bhinneka dapat menyampaikan data berupa posisi armada, identitas pengemudi, perilaku pengemudi, tingkat konsumsi bahan bakar, delivery tracking serta data lain yang diperlukan untuk mengoptimalkan pengelolaan armada.

Fleet management system tersebut dapat digunakan untuk berbagai bidang industri seperti:

  1. Logistik
  2. Sewa kendaraan
  3. Transportasi publik
  4. Layanan publik
  5. Agrikultur
  6. Pertambangan

Selain itu fleet management system tersebut juga bisa diterapkan pada berbagai jenis armada kendaraan, antara lain:

  1. Mobil
  2. Motor
  3. Truk Tanker
  4. Kendaraan Pertambangan
  5. Kendaraan Umum seperti taxi, bus
  6. Kapal

Minimalisir risiko kecelakaan dan pangkas biaya operasional armada perusahaan Anda sekarang dengan Fleet Management System. Pelajari lebih lanjut dan hubungi kami pada halaman berikut ini

Baladewa: Putra Baladewa Setiadji atau biasa dipanggil Putra memiliki pengalaman 5 tahun sebagai penulis di bidang gaya hidup (lifestyle). Lulusan sarjana komunikasi ini memulai karirnya sebagai penulis lepas di berbagai media massa. Selain berkecimpung sebagai penulis, Putra juga memiliki bisnis makanan ringan di kota Makassar. Menurutnya, bisnis makanan ringan sangat menjanjikan karena mudah dikembangkan dengan banyak ide inovasi. Jenis, menu, dan rasa bisa langsung disesuaikan dengan preferensi konsumen yang cepat berubah.
Related Post