Bhinneka News

MSI Hadirkan Monitor Portabel 15.6″ series Optix MAG161V

Untuk Anda yang senang melakukan pekerjaan dan bermain game di luar ruangan tetapi memerlukan monitor tambahan maka Anda dapat melirik monitor portable dari MSI series Optix MAG161V dengan bentuk yang tipis dan ringan yang siap memberikan ruangan tampilan di layar lebih besar.  Monitor portabel MSI ini menggunakan layar 15.6: dengan panel IPS 15.6 dengan resolusi Full HD dan mempunyai refresh rate hingga 60Hz. Panel IPS yang digunakan dapat menghadirkan warna 16.7 juta warna.

Dengan spesifikasi tersebut, monitor portable ini sanngat memadai untuk beragam kebutuhan, mulai dari bekerja, memutar konten multimedia atau bermain game. Optix MAG161V mempunyai dimensi yang tipis dengan berat yang sangat ringan, sehingga mudah diajak bermobilitas dengan mudah. MSI Optix MAG161V bis dikatakan merupakan monitor portabel yang paling tipis di duniadengan ketebalannya hanya 5.1 mm dan berat yang hanya sekitar 0.895 Kg.

MSI Optix MAG161V dilengkapi dengan konektifitas dua port USB Type-C dan Mini HDMI. Dengan demikian monitor portabel ini bisa dengan mudah tersambung ke banyak perangkat seperti smartphone, kamera, laptop dan PC. Sayangnya, monitor portable ini tidak dilengkapi dengan baterai, sehingga MSI Optix MAG161V hanya akan dapat hidup bila perangkat ini hidup bila perangkat ini terhubung lewat port USB Type-C. MSI Optix MAG161V dijual dengan harga US$250 atau sekitar 3 jutaan Rupiah. Dalam paket pembeliannya sudah termasuk dengan cover pelindung yang juga bisa difungsikan sebagai penyangga untuk monitor ini.

 

Leave a Reply