Beberapa waktu lalu nokia Nokia mengakusisi Withings dengan angka sebesar 190 Juta USD untuk melengkapi divisi kesehatan mereka. Saat ini kabar yang berhembus di jagat maya mengatakan bahwa Nokia saat ini dikabarkan akan menjual divisi kesehatan mereka di karenakan bisnis kesehatan digital masih belum terlihat memiliki prospek yang menarik.
Withings yang juga telah di akuisisi oleh Nokia beberapa waktu lalu pun juga untuk melengkapi divisi kesehatan juga akan ikut dijual. Salah satu perusahaan teknologi raksasa diketahui tertarik untuk mengakuisis divisi kesehatan nokia ini, yaitu Google.
Sepertinya Google tertarik untuk mengakuisis Nokia karena telah memiliki Withings sendiri yang mempunyai portofolio untuk beberapa perangkat kesehatan digital, termasuk diantaranya Smartwath Steel HR, sleep sensor, timbangan badan pintar, hingga thermometer. Selain Google ada juga dua perusahaan asal Perancis yang tertarik untuk mengakusisi divisi kesehatan Nokia. Belum diketahui berapa angka yang ditawarkan oleh Nokia untuk divisi tersebut, kita tunggu saja kelanjutannya.