X

Penjualan Smartphone Moto RAZR Diundur

Beberapa lalu, Motorola mengumumkan dan membuka masa pre-order dari produk smartphone RAZR versi baru dengan bentuk layar lipat dan mendapat sambutan yang cukup positif dan banyak kalangan yang tertarik untuk membelinya dan menimbulkan permintaan yang cukup tinggi. Saat ini, Motorola mengumunkan akan mengundurkan masa penjualan resmi dari Moto RAZR ini karena mereka belum mampu mencukupi untuk bisa memproduksi sebanyak permintaan yang terjadi ini. Oleh karena itu, pihaknya pun memutuskan untuk mengundurkan masa penjualannya yang belum ditentukan tanggal pastinya.

Permintaan ini cukup mengejutkan pihak Motorola sendiri, hal ini disebabkan smartphone ini mengusung desain yang berbeda dibanding pesaingnya walaupun sebenarnya bentuk lipat ini adalah desain lama dari seri mereka. Walaupun mengusung desain yang lama, tapi menggunakan layar penuh dengan penggunaan layar foldable P-OLED dengan ukuran layar 6,2 inch resolusi 876 x 2142 pixel. layar keduanya memiliki besar 2,7 inch G-OLED beresolusi 600 x 800 pixel yang diletakkan pada bagian luar untuk memperlihatkan berbagai notifikasi dan membaca pesan singkat.

Menurut rencana, Motorola akan mmenanamkan chipset Snapdragon 710 dengan memory RAM 6GB dan storage internal sebesat 128GB. Kamera utama menggunakan sensor 16MP + TOF 3D, sementara kamera selfie pada bagian luar menggunakan resolusi 5MP. Smartphone lipat ini akan menggunakan daya baterai sebesar 2510mAh dengan koneksi data dan charging USB Type-C dan akan menjalan system operasi Android 9 Pie.

Categories: Bhinneka News
Tags: Motorola
Bhinneka: Bhinneka merupakan pionir B2B e-commerce di Indonesia yang melayani UKM, korporasi dan instansi pemerintah. Selama lebih dari 30 tahun Bhinneka melayani pengadaan barang dan jasa, seperti: gadget, PC/laptop, peralatan networking, produk MRO, elektronik kantor, furnitur, produk digital printing, software, servis, hingga jasa instalasi. Bhinneka bekerjasama dengan LKPP untuk layani pengadaan pemerintah melalui e-Katalog. Bhinneka juga mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution. Sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka aktif memberikan solusi produk dan jasa terbaik untuk semua segmen konsumen bisnis melalui blog.
Related Post