Runtastic yang belum lama diakusisi oleh Adidas Group menghadirkan jam tangan indah yang dilengkapi dengan fitur cerdas disebut Moment. Runtastic sepertinya ingin mengubah pakem produk fitness wearable sehingga menghasilkan perangkat berkemampuan tracking dan sengaja membangunnya agar setiap orang begitu menikmati saat menggunakannya.
Merancang smartwatch dengan desain tradisional bukan pekerjaan mudah bagi perusahaan berorientasi fitness dan Runtastic ingin melakukannya dengan benar. Perusahaan bekerjasama dengan Georg Krippl seorang pembuat jam tangan dengan pengalaman selama 25 tahun untuk menghasilkan desain yang menggabungkan unsur tracking fitness dan ketahanan baterai luar biasa menjadi jam tangan yang fashionable.
Runtastic menyadari satu model belum tentu cocok dengan semua pendekatan, sehingga perusahaan menciptakan Rustantic Moment dalam sepuluh desain yang unik dan terorganisir kedalam empat koleksi.
- Moment Fun, dirancang untuk kamu yang muda dan aktif, berukuran paling kecil dengan diameter wajah 37mm. Moment Fun dilengkapi dengan tali silikon dan tersedia dalam empat warna: raspberry, plum, sand dan indigo.
- Moment Basic, mirip dengan Moment Fun, namun dengan diameter lebih besar mencapai 42mm dan hanya ditawarkan dengan warna hitam dan sand.
- Moment Classic, model ini memiliki kesan minimalis dan klasik dengan diameter 46mm, sekaligus dilengkapi tali kulit asli dan tersedia dengan warna silver, gold dan rose gold.
- Moment Elite, didesain untuk mereka yang menyukai kecanggihan, hadir dengan tali kulit asli dan hanya ditawarkan dengan warna hitam.
Setiap koleksi menggunakan casing stainless steel, kaca anti gores, tahan kedalaman air hingga 300 kaki dan daya tahan baterai mencapai enam bulan. Runtastic menawarkan mekanisme spring unik untuk tali jam Moment, sehingga lebih mudah dilepas dan diganti. Menariknya, Moment akan memberitahukan pemakai bila baterai mulai melemah dan kamu bisa menggantinya dengan membuka penutup belakang menggunakan obeng yang disertakan.
Selain bentuknya yang menawan, Runtastic Moment juga sangat fungsional. Moment mampu melacak langkah, jarak, kalori yang terbakar, menit aktif, siklus tidur dan berbagai fitur tracking lain dengan Runtastic Me app. Moment dimaksudkan untuk dikenakan sepanjang waktu, baik ketika olahraga, bekerja, tidur atau berenang karena dirancang tahan air.
Runtastic Me app tersedia untuk Android dan iOS dan akan terhubung dengan Moment melalui Bluetooth. Sinkronisasi akan berlangsung secara teratur dan Moment mampu menyimpan statistik selama 7 hari. Ini sangat bermanfaat buat kamu yang ingin berpergian tanpa membawa ponsel dan Moment akan melacak seluruh aktifitas setelah terjadi sinkronisasi kembali dengan ponsel.
Aplikasi mampu menampilkan tayangan grafik dan statistik setiap kategori tracking. Namun kamu mungkin tidak selalu ingin membukanya diponsel kecuali sekedar ingin mencari tahu apa yang telah kamu lakukan hari ini. Tampilan jam Moment dilengkapi pengukuran yang akan memberitahukan seberapa jauh target harian kamu telah tercapai mulai dari 0 sampai 100 persen. Kamu bisa mengatur target harian ini sesuai keinginan, baik jumlah langkah, kalori yang terbakar atau menit aktif.
Moment juga memiliki alarm yang bermanfaat untuk membangunkan atau mengingatkan kamu mengenai tugas yang harus diselelsaikan. Kamu bisa mengatur tiga alam yang akan memicu getaran lembut melalui aplikasi. Moment juga akan memicu alarm bila kamu belum bergerak, sehingga memaksa kamu untuk bangun dan berjalan.
Runtastic Moment merupakan smartwatch yang sempurna karena mampu menghasilkan keseimbangan antara fungsi dan kecerdasan yang tepat dengan gaya yang elegan. Rustantic sepertinya bukan ingin menciptakan kembali jam tangan, namun membuatnya menjadi lebih baik dengan Moment
Pre Order Runtastic Moment sekarang juga! Harga mulai 2 Jutaan hanya di Bhinneka.Com