X

Review Keunggulan Samsung A71: Hp 4 Kamera dengan Bezel Tipis

Samsung A71 merupakan smartphone yang mengunggulkan desain layarnya yang memiliki bezel tipis dan 4 kamera belakangnya yang handal. Tidak hanya itu, ponsel ini ditenagai prosesor octa-core dan didukung dengan memori dan kapasitas penyimpanan yang besar sehingga anda bisa menikmati performa yang mengagumkan. Ponsel ini juga dapat bertahan lama berkat kapasitas baterai yang besar. Semua fitur unggulan tersebut dibalut dengan tampilan dengan desain elegan yang memukau. Penasaran? Mari simak spesifikasi Samsung A71 berikut.

Spesifikasi Samsung A71

Prosessor Snapdragon 730 Octa-core
Layar 6,7 inci

1080 x 2400 (FHD+)

Super AMOLED Plus

Kamera Belakang 64MP Main Camera

12MP Ultra Wide Camera

5MP Macro Camera

5MP Depth Camera

Kamera Selfie 32MP
Memori 8GB
Penyimpanan 128GB

MicroSD hingga 512GB

Dimensi 163,6 x 76 x 7,7mm
Berat 179g
Baterai 4500mAh
Sensor Accelerometer

Gyro Sensor

Fingerprint Sensor

Geomagnetic Sensor

RGB Light Sensor

Hall Sensor

Proximity Sensor

Keunggulan Samsung A71

1. Bezel yang Tipis

Samsung A71 dirancang dengan layar 6,7 inci yang mempunyai resolusi FHD+ (1080 x 2400). Layar ini didukung teknologi Super AMOLED Plus yang menghasilkan warna seperti benda aslinya sehingga anda bisa menikmati berbagai media mulai dari menonton film, bermain game, atau menjalankan aplikasi lainnya dengan tampilan visual yang memukau. Ditambah lagi dengan bezel tipisnya menghasilkan bagian dalam layar mencapai 6,6 inci sehingga anda dapat menikmati tampilan yang lebih luas.

2. 4 Kamera Berkualitas Tinggi

Ponsel samsung ini dibekali 4 kamera belakang yang terdiri atas 64MP Main Camera, 12MP Ultra Wide Camera, 5MP Macro Camera, dan 5MP Depth Camera. Dengan 4 kamera tersebut, anda bisa menyalurkan hobi fotografi anda dengan alat yang praktis dan kualitas yang tinggi. Anda bisa menangkap gambar di malam hari, sudut pandang yang lebar hingga 123 derajat, jarak dekat, maupun artistik bokeh dengan hasil yang memuaskan. Sementara di bagian depan, ponsel ini dibekali kamera selfie 32MP yang mampu menangkap foto beresolusi tinggi dan memburamkan latar dengan lembut.

3. Performa dan Kapasitas Memori Besar

Dari sektor performa, Samsung A71 dibekali prosessor Snapdragon 730 Octa-core yang didukung dengan RAM yang besar yaitu 8GB sehingga menghasilkan akses yang sangat cepat. Ditambah lagi dengan dukungan penyimpanan internal sebesar 128 GB, anda bisa menginstall banyak aplikasi maupun menyimpan banyak file dalam ponsel anda. Jika masih kurang, anda bisa memperluas kapasitas penyimpanan menggunakan microSD hingga 512GB.

Untuk kebutuhan gaming, ponsel ini dibekali fitur Game Booster yang dapat memaksimalkan performa gaming dengan mengingat pola pemakaian dan mengoptimalkan pemakaian baterai, memori, dan suhu.

4. Desain yang Elegan

Untuk tampilan fisiknya, ponsel ini didesain dengan pola dinamis dengan finishing yang berkilau premium. Ponsel ini hadir dalam 3 warna yaitu Silver, Hitam, dan Biru dengan ketebalan 7,7mm dan bobot 179g. Sudut-sudutnya didesain dengan lengkungan yang elegan dan halus sehingga menghasilkan tampilan fisik yang indah dan memukau.

5. Baterai Yang Tahan Lama

Samsung A71 dibekali baterai besar yang tahan lama meski digunakan untuk bermain game atau streaming video online. Baterai ponsel ini memiliki kapasitas 4500mAh. Selain itu, ponsel ini juga didukung fitur super fast charging 25W yang akan dapat mengisi daya dalam waktu yang singkat.

6. Fitur-Fitur lainnya

Selain beberapa fitur di atas, ponsel ini dibekali berbagai fitur yang dapat meningkatkan kenyamanan anda dalam menggunakannya. Salah satunya adalah Pemindai sidik jari On-Screen yang akan mempermudah anda membuka kunci layar dengan mengenali sidik jari unik anda. Sementara dari sektor keamanan, sistem keamanan Samsung Knox akan melindungi informasi anda dari serangan malware.

Demikian review tentang Spesifikasi Samsung A71 dan beberapa keunggulannya. Kunjungi halaman Hp Samsung Bhinneka untuk cek info terbaru seputar harga dan spesifikasi seri lainnya. Dapatkan berbagai layanan menarik mulai dari gratis ongkir, diskon, dan berbagai promo lainnya.

Bisma: Bisma Aditya Pratama atau biasa dipanggil Bimbim memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun sebagai programmer di berbagai perusahaan di Indonesia. Meski sehari-hari bekerja merancang aplikasi dan coding, Bisma memiliki hobi sebagai penulis. Selama kurang lebih 5 tahun Bisma bergabung menjadi salah satu author Blog Bhinneka. Bisma senang berbagi tips mengenai gaya hidup, rekomendasi produk, dan teknologi. Lulusan terbaik salah satu universitas terbaik di Bandung ini juga menjalankan bisnis bersama teman-temannya sebagai konsultan IT selama 2 tahun terakhir.
Related Post