X

Teknologi Ini Mulai Ambil Alih Pasar Konsumer Tahun 2016

Tahun 2015 menjadi tahun yang menarik karena banyak bermunculan produk hasil inovasi berbagai perusahaan teknologi. Teknologi dan ide yang mulai digaungkan pada 2014, bahkan mulai menjadi mainstream pada kuartal keempat 2015 dan diperkirakan mengambil alih pasar konsumer pada 2016.

Berikut enam teknologi paling menarik yang akan menjadi incaran di pasar konsumer tahun ini.

Wearable
Pasar teknologi wearable semakin berkembang luas dan pastinya kamu sudah merasakan mulai menjamurnya smartwatch, health monitor, pedometer, fitness tracker dan headset virtual reality yang mengubah cara kita bergerak, berolahraga, berkomunikasi dan selalu terhubung.
Setelah Pebble yang memulai gerakan smartwatch pada 2013, nama besar seperti Samsung, LG dan Apple kemudian memasuki pasar smartwatch pada 2015. Sejak itu berbagai smartwatch mulai dirilis dan tren ini diperkirakan lepas landas pada 2016, karena makin banyak orang tertarik melingkari tangan mereka dengan smartwatch.

Smart Home
Keinginan memiliki rumah pintar dan efisien terus meningkat, pemilik rumah ingin menikmati kemudahan dan kenyamanan saat harus memantau keadaan rumah, menyesuaikan penerangan, suhu, sistem hiburan dan sebagainya. Otomatisasi rumah tangga yang menjadi pusat perhatian pada CES 2015, merupakan segmen paling menarik dipasar konsumen tahun ini. Akan muncul produk sepert bel pintu, termostat, perangkat security, hingga lampu pintar yang semuanya praktis sekaligus bisa dioperasikan dan dimonitor melalui smartphone.

Printer 3D
Printer 3D atau manufaktur aditif telah digunakan berbagai industri sejak tahun 1990an, mulai dari industri dirgantara hingga otomotif. Saat itu objek dan model dalam tiga dimensi dibuat menggunakan printer skala besar yang bisa diperoleh dengan biaya lebih dari 100,000 USD. Beberapa tahun terakhir produsen mulai fokus membangun printer 3D terjangkau dan kini telah digunakan pehobi, seniman dan desainer dengan sangat menarik.
Banyak perubahan terjadi disini, HP telah mengenalkan Sprout, scanner desktop 3D untuk pengguna rumahan dan pendidik. Pada 2016 HP berniat mengenalkan lini printer 3D pada 2016 yang akan membuat teknologi ini bisa dinikmati banyak orang, terutama para pelajar.


Drone
Drone tidak lagi menjadi mainan wartawan profesional maupun kru film dengan anggaran besar. Tekonolog pesawat tanpa awak telah membuat lompatan besar dalam beberapa tahun terakhir. Selama tahun 2015 produsen berlomba menawarkan drone menakjubkan dan persaingan yang semakin sengit akan membuat drone menjadi lebih terjangkau bagi konsumen biasa.

Menjamurnya 4K
2015 merupakan tahun 4K dimana YouTube mulai hosting dan menampilkan video 4K. Produsen ternama seperti Sony dan Samsung mulai mengenalkan televisi 4K yang mampu menampilkan empat kali resolusi HD. Selain televisi, 4K juga menjamah DSLR, mirrorless bahkan smartphone sudah dapat memotret dengan resolusi 4K. Pada 2016 diyakini produk berkemampuan 4K semakin banyak dan tentu saja harganya menjadi lebih terjangkau.

Kendaraan elektrik
Selain teknologi dan tren yang mempengaruhi gaya hidup ada pula teknologi mengubah cara kita bergerak. Tentu saja ini mengenai Tesla dan mobil self-driving Google, namun bentuk yang sudah tersedia saat ini dan bisa dimiliki banyak orang ialah kendaraan elektrik yang mulai tumbuh semakin cepat. Kendaraan elektrik ialah sesuatu yang bisa dinaiki, memiliki motor listrik bertenaga sebagai alat komuter dan cukup mudah dibawa kekantor, berbentuk seperti sekuter, sepeda, sepatu roda, skateboard maupun hoverboard.
Dukungan aktivis dan artis YouTube membuat teknologi ini semakin cepat menjamah rumah. Selain tidak perlu mengandalkan bensin, model kendaraan tersebut juga terjangkau dan menyenangkan untuk dikendarai.

Kunjungi Bhinneka.Com untuk memperoleh berbagai gadget canggih tersebut dengan mudah. Kamu hanya perlu klik dan gadget yang kamu idamkan segera tiba di rumah untuk langsung bisa kamu nikmati dan perlihatkan pada orang lain.

Categories: Bhinneka News
Bhinneka: Bhinneka merupakan pionir B2B e-commerce di Indonesia yang melayani UKM, korporasi dan instansi pemerintah. Selama lebih dari 30 tahun Bhinneka melayani pengadaan barang dan jasa, seperti: gadget, PC/laptop, peralatan networking, produk MRO, elektronik kantor, furnitur, produk digital printing, software, servis, hingga jasa instalasi. Bhinneka bekerjasama dengan LKPP untuk layani pengadaan pemerintah melalui e-Katalog. Bhinneka juga mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution. Sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka aktif memberikan solusi produk dan jasa terbaik untuk semua segmen konsumen bisnis melalui blog.
Related Post