Time Management Untuk Mahasiswa
Time Management atau manajemen waktu sangat berguna untuk semua individu terlebih yang memiliki banyak aktivitas baik secara terstruktur atau tidak. Setiap individu membutuhkan manajemen waktu yang baik dan juga terstruktur, di persiapkan dengan matang atau terencana.
Time Manajemen waktu yang baik akan menimbulkan dampak yang sangat baik pula, untuk kehidupan sehari-hari dalam menjalankan aktivitas. Dengan manajemen waktu yang baik kamu bisa mengatur kegiatan apa saja yang dapat kamu lakukan dengan jangka waktu tertentu, kamu bisa mengatur apakah suatu kegiatan itu layak kamu habiskan dengan waktu yang cukup lama atau singkat.
Setiap orang memiliki Time Manajemen atau manajemen waktu yang berbeda-beda, mereka menggunakan timemanagement versi diri sendiri, karena intinya timemanagement bisa berjalan lancar apabila kamu merasa nyaman dalam waktu yang kamu tentukan tersebut.
Time Management, Pekerja, Mahasiswa dan pelajar juga berbeda. Dan saat ini akan membahas bagaimana sih timemanagement yang baik untuk seorang mahasiswa dan apa saja keuntungan melaksanakan timemanagement tersebut. Tujuan dari manajemen waktu adalah untuk memaksimalkan waktu yang dihabiskan untuk aktivitas terpenting Anda.
1. Time Management dan kegunaanya
- Time Manajemen membuat Lebih Enjoy
Time manajemen membuat anda merasa dimana anda tidak akan pusing karena jadwal yang tidak tersusun sesuai dengan waktu yang tersedia.
- Time Maanajemen untuk mengetahui waktu luang
Karena jadwal yang tersusun sesuai waktu, maka kita dapat mengetahui mengenai waktu luang yang di miliki.
- Tidak terbiasa menunda-nunda.
Karena semua kegiatan yang akan anda lakukan sudah memiliki jam nya masing-masing maka anda akan merasa memiliki tanggung jawab untuk mengerjakan di tepat waktu yang akan anda lakukan.
- Fokus
Saat anda sudah membuat time Manajemen, anda hanya akan memikirkan apa yang akan kerjakan di jam tersebut saja, misal mengerjakan kegaitan A di jam 2 siang, maka anda akan berfokus pada kegiatan A itu saja.
- Tingkat produktivitas meningkat
Apabila semua kegaitan tersebut sudah memiliki jam masing-masing anda akan semakin produktif karena mengikuti semua jadwal yang telah di tentukan.
2. Tips dan cara menerapkan
- Time Manajemen dengan Cara membedakan Kategori setiap Kegiatan
Anda harus bisa membedakan setiap kerjaan yang akan anda lakukan. Mana kegiatan yang harus lebih dulu di kerjakan dengan kegiatan yang bisa dikerjakan di waktu luang.
- Penting Mendesak
Kegaitan yang menurut anda penting dan harus segera dikerjakan karena mendesak.
- Penting tidak Mendesak
Kegaitan yang menurut anda penting namun tidak harus segara anda kerjakan.
- Tidak Penting tapi Mendesak
Kegaitan yang bagi anda tidak penting namun kegaitan tersebut mendesak untuk di kerjakan.
- Tidak penting dan tidak mendesak
Kegiatan yang yanganda lakukan berdasarkan keinginan hati, yang mana kegiatan tersebut tidak penting dan tidak mendesak bagi anda.
- Time manajemen dengan menggunakan Planner yang Menarik
Anda harus membuat planner yang menarik yang bisa anda lihat dengan mudah, sehingga anda semangat melakukan kegiatan tersebut. Membuat planner secara mandiri membuat anda memiliki rasa tanggung jawab yang lebib apabila anda tidak melakukan kegiatan yang sudah ditentukan sebelumnya,
- Planner in Kalender Handphone
Anda bisa membuat list apa yang akan anda lakukan dalam 1 hari tersebut, anda bisa mengatur jam yang anda inginkan. Yang mana kalender handphone akan memberikan pemberitahuan di layar utama dan anda bisa mengatur h-bebrapa sebelum kegaitan akan dimulai. Ini sangat membantu anda dalam mengingat timemanagement yang anda lakukan. Jika anda ingin membeli handphone baru, anda bisa mengunjungi laman berikut : https://www.bhinneka.com/
Seperti gambar di atas, anda bisa membedakan juga warna kegiatan yang akan anda lakukan sesuai tingkat kepentingan nya.
- Reward
Anda bisa membuat reward untuk diri sendiri setelah melakukan banyak kegiatan yang anda susun, dengan begitu anda tidak akan merasa bosan dalam melakukan kegiatan yang akan datang.
Misalnya : setelah melakukan semua kegiatan yang anda susun anda bisa menonton movie yang di inginkan, membeli barang yang di inginkan atau yang lainnya yang di inginkan.
- Konsisten
Anda harus secara konsisten malakukan dan menjalan timemanagement tersebut, dengan begitu anda akan terbiasa dan tidak terbebani dalam menjalankannya.
- Menjauhkan distracting.
Anda harus menjauhkan semua benda yang membuat anda tidak fokus dengan apa yang sedang anda lakukan tersebut.Seperti telepon genggam, atau apapun yang akan memecahkan konsentrasi tersebut.
Kunci dari keberhasilan timemanagement adalah Konsistensi dan niat dalam melakukannya, anda tidak boleh melenceng dari kegiatan yabg telah anda susun tersebut. Dengan begitu anda akan terbiasa menjalankannya dan tidak perlu lagi memaksakan diri untuk menyusun dan lainnya.
Leave a Reply