X

Tips Mudah Memainkan Game Hits Pokemon Go

Game smartphone yang memadukan dunia nyata dan dunia digital Pokemon Go, membuat pemainnya asik mengeksplorasi lokasi di sekitar agar dapat menemukan makhluk Pokemon dan harta yang digunakan dalam game. Meski game ini belum dirilis secara resmi di Indonesia, wabah Pokemon Go telah menjangkiti penggemar game mobile di seluruh dunia. Tak jarang kita temui beberapa orang sedang berjalan berkeliling di lokasi tertentu dan sesekali berhenti untuk menangkap pokemon di smartphone-nya. Menariknya, bila Pokemon tersebut makhluk air, kamu harus mencarinya di lokasi yang terdapat air seperti sungai, selokan bahkan kamar mandi.

Asiknya bermain Pokemon Go yang sekalian bisa jalan-jalan juga

Pokemon Go kini telah menjadi game yang paling populer, dapat dilihat jumlah video YouTube yang merekam pemain Pokemon Go telah meningkat pesat. Pokemon Go menjadi aplikasi gratis teratas di store Apple iTunes dan rollout secara internasional mengalami penundaan karena pengembang berupaya menangani permintaan server yang intens. Namun, jangan khawatir untuk pengguna Android juga bisa men-download aplikasi Pokemon Go melalui menu search di Google, meskipun masih dalam bentuk ‘apk’.

Pokemon Go menawarkan pengalaman menarik yang berbeda dari kebanyakan game lain karena kamu harus beranjak dan bergerak secara fisik di lokasi sekitar. Setelah kamu menemukan Pokemon di alam liar, game akan beralih pada mode capture dan kamu harus mengeluarkan Pokeball untuk menangkap mahluk yang ditemui. Setelah kamu bermain dan telah mencapai level 5, kamu bisa menuju Gym yang merupakan representasi digital dari landmark dunia nyata di mana Pokemon bisa saling bertarung.

Tampilan game Pokemon Go saat dimainkan di smartphone kamu

Game Pokemon Go sebenarnya cukup menyehatkan, karena mengharuskan pemainnnya aktif bergerak secara fisik di area sekitar untuk berburu Pokemon agar lavel game meningkat. Namun ada pula efek negatifnya, banyak kabar yang menyebutkan pemain game Pokemon Go terjatuh, cedera, bahkan mengalami kecelakaan akibat terus menatap layar ponsel dan tidak memperhatikan kondisi lingkungan sekitar.

Jadi, jika kamu senang memainkan Pokemon Go sebaiknya selalu berhati-hati saat menatap layar dan jangan pernah memainkannya sambil berkendara. Selain itu, agar pengalaman memainkan game Pokemon Go lebih menyenangkan, gunakan smartphone canggih seperti Iphone, Lenovo, Samsung, LG dan smartphone terbaru lainnya yang bisa kamu peroleh di Bhinneka.Com dengan harga spesial. Yuk mainkan game hits Pokemon Go dengan smartphone canggihmu!

Mainkan game Pokemon Go di smartphone canggih kamu
Categories: Tips & Tutorial
Bhinneka: Bhinneka merupakan pionir B2B e-commerce di Indonesia yang melayani UKM, korporasi dan instansi pemerintah. Selama lebih dari 30 tahun Bhinneka melayani pengadaan barang dan jasa, seperti: gadget, PC/laptop, peralatan networking, produk MRO, elektronik kantor, furnitur, produk digital printing, software, servis, hingga jasa instalasi. Bhinneka bekerjasama dengan LKPP untuk layani pengadaan pemerintah melalui e-Katalog. Bhinneka juga mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution. Sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka aktif memberikan solusi produk dan jasa terbaik untuk semua segmen konsumen bisnis melalui blog.
Related Post