Keunggulan Produk
GEMET Shredder 60S adalah paper shredder entry yang dapat memenuhi kebutuhan sehari – hari baik untuk rumah, kantor atau toko dalam menghancurkan kertas atau dokumen dan surat yang sudah tidak terpakai. Tipe 60S ini ditujukan untuk penggunaan atau penghancuran kertas yang sifatnya tidak terlalu rutin.
GEMET Shredder 60S memiliki fungsi auto start/stop. Tipe 60S dapat memotong kertas dengan model strip cut berukuran 6 mm. Paper shredder ini memiliki insertion width 220 mm. Saat dijalankan, mesin dapat menghancurkan hingga 5 lembar kertas 70 gsm. Ukuran paper shredder GEMET 60S ini juga ringkas: 315 x 290 x 150 mm dengan berat 2,5 kg. Cukup praktis untuk diletakkan di sisi meja dan dapat dengan mudah dipindahkan.
Perbedaan dan Memilih Jenis – Jenis Paper Shredder
Ketika memilih paper shredder atau penghancur kertas, anda akan dihadapkan pada pilihan jenis cut atau potongan yang dihasilkan. Paper Shredder pada umumnya terdiri dari 3 macam cut yaitu: Strip-cut / Straight Cut, Cross-cut / Confetti Cut, dan Micro Cut. Masing – masing jenis cut akan menghasilkan output atau kertas yang sudah hancur dalam bentuk dan ukuran yang berbeda.
Tentunya paper shredder dengan teknik microcut akan menghancurkan kertas dalam bentuk yang lebih kecil sehingga data dan informasi penting dalam dokumen tidak dapat dibaca atau ditelusuri dibandingkan dengan model cross-cut atau strip-cut. Akan tetapi paper shredder model micro-cut menghancurkan kertas sedikit lebih lama prosesnya dibandingkan dengan cross-cut atau strip-cut (paling cepat).
Spesifikasi
Cutting Style | Stripcut |
Cutting Width | 6 mm |
Insertion Width | 220 mm |
Garansi | 12 Bulan dari Distributor Resmi di Indonesia |