Keunggulan Produk
TEAM USB Drive C125 adalah USB Drive atau Flashdisk 2.0 dari TEAM yang memiliki desain yang simple dan stylish serta dilapisi body Alumunium kelas tinggi. Alumunium yang digunakan diproses secara sempurna dan presisi agar lebih kuat dan tahan karat. Flashdisk TEAM USB Drive C125 memiliki dua jenis varian warna yaitu Black dan Silver. Selain itu, Flashdisk ini juga terdiri dari berbagai kapasitas penyimpanan mulai dari 4 GB, 8 GB, 16 GB, 32 GB, dan 64 GB. TEAM USB Drive C125 dapat langsung digunakan tanpa harus instalasi software pendukung atau berbagai pengaturan lainnya. TEAM USB Drive C125 dapat digunakan pada Desktop PC/Notebook yang menjalankan sistem operasi Windows, Mac OS, dan Linux.
Desain Metallic yang Simple dan Stylish
TEAM USB Drive C125 menggunakan material Alumunium yang berkualitas serta pewarnaan yang natural pada seluruh bagian fisiknya. Dengan material Alumunium tersebut membuat Flashdisk ini tampil elegan, ringkas dan tentunya memiliki daya tahan yang tinggi dari benturan atau goresan. TEAM USB Drive C125 memiliki ukuran yang sangat kecil dan ringan sehingga cocok digunakan pada PC atau Notebook Anda yang memiliki ukuran slim. TEAM USB Drive C125 memiliki bobot hanya 6 gram, sehingga dapat Anda letakan baik di saku celana, tempat pensil, hingga tas kecil tanpa harus merasa terbebani.
Seluruh bagian Flashdisk hingga konektor menyatu dan terbuat dari bahan Alumunium berkelas tinggi sehingga menjamin kekuatannya, sekaligus membuatnya lebih tahan karat dan erosi. Pada bagian ujung Flashdisk terdapat lubang khusus yang dapat Anda hubungkan pada gantungan kunci, rantai kecil, atau tali pengikat agar Flashdisk tidak mudah hilang.
Kapasitas Penyimpanan Mulai 4 GB hingga 64 GB
TEAM USB Drive C125 memiliki beragam kapasitas penyimpanan mulai dari 4 GB, 8 GB, 16 GB, 32 GB, dan 64 GB. Dengan kapasitas penyimpanan yang besar dan beragam, Anda dapat menyimpan semua koleksi file multimedia seperti: foto, musik, video, hingga dokumen pekerjaan, aplikasi dan lain sebagainya. Flashdisk ini bekerja dengan versi USB 2.0 yang memungkinkan Anda dapat melakukan transfer data dengan kecepatan hingga 480 Mbit/s (60 Mb/s). TEAM USB Drive C125 dapat digunakan pada berbagai jenis perangkat Desktop PC atau Notebook yang berjalan dengan sistem operasi: Windows® 8.1, Windows 8, Windows 7, Windows Vista®, Mac OS X v.10.6.x atau versi di atasnya, dan Linux v.2.6.x atau versi di atasnya.
Ukuran TEAM USB Drive C125
Kemasan Produk TEAM USB Drive C125
Spesifikasi
Kapasitas | 32GB |
Garansi | 12 bulan dari Distributor Resmi di Indonesia |
Kesesuaian Sistem Operasi | Windows 2000/ Windows XP/ Windows Vista/ Windows 7/ Linux2.4/ Mac |
Port | USB 2.0 |
Dimensi Produk | 39.23 X 12.20 MM |