Keunggulan Produk
TP-LINK RE200 merupakan Wireless Range Extender dengan standar kecepatan wireless AC. Dengan teknologi WiFi 802.11ac Anda akan mendapatkan kecepatan yang luar biasa dengan jangkauan yang lebih luas. Range extender ini dapat memperluas koneksi yang berjalan pada pita frekuensi 2.4 GHz dan 5 GHz secara simultan dengan total kecepatan transmisi hingga 750Mbps.
Generasi WiFi 802.11ac
Ciptakan akses koneksi lebih cepat dengan standar masa depan 802.11ac yang tetap kompatibel dengan wireless 802.11 b/g/n. RE200 mampu mengantarkan kecepatan dual band wifi hingga 750Mbps dan menyediakan koneksi yang terpercaya untuk perangkat wireless Anda seperti laptop, tablet ataupun smartphone.
Tingkatkan Cakupan Wireless Router Anda
TP-Link RE200 dirancang untuk memperluas cakupan dan meningkatkan kekuatan sinyal dari jaringan nirkabel yang ada untuk menghilangkan "zona mati", membantu pengguna untuk mempeluas jaringan nirkabel dual-band yang sudah ada dan menambah jangkauan jaringan. Kecepatan nirkabel hingga 750Mbps 802.11ac, ideal untuk video streaming, music streaming dan game online bebas lag. Perangkat ini juga kompatibel dengan router yang masih menggunakan standar wireless 802.11b/g/n single band.
Pengaturan yang Mudah dan Penempatan yang Fleksibel
Ukuran yang kompak dan didesign secara wall-mounted membuat mudah untuk ditempatkan dan bergerak secara flexible.RE200 menyimpan profil pada jaringan nirkabel sebelumnya, artinya tidak perlu ada reset perangkat ketika terjadi perubahan pada pada pasangan router.
Wireless Adapter Multifungsi
TP-Link RE200 memiliki sebuah port RJ45 yang dapat digunakan sebagai wireless adapter bagi perangkat yang hanya memiliki koneksi kabel (LAN). Anda dapat menghubungkan perangkat Blu-ray players, gaming console, DVR dan Internet TV sehingga memiliki kemampuan wireless dan pada saat bersamaan RE200 tetap berfungsi sebagai wireless extender.
Spesifikasi
Antena | 3 x internal |
Operating Frequency | 2.4~2.4835GHz |
Daya Keluar | 110.0mm x 65.8mm x 75.2mm (WxDxH) |
Encryption | 64/128/152-bit WEP, WPA-PSK / WPA2-PSK |
Standards Protocol | IEEE802.11ac,IEEE 802.11n, IEEE 802.11g, IEEE 802.11b |
Kesesuaian Sistem Operasi | IEEE 802.11n, IEEE 802.11g, IEEE 802.11b |
Antarmuka / Interface | 1 X 10/100M Ethernet Port (RJ45) |
Garansi | 12 Bulan dari Distributor Resmi di Indonesia |